Berada di sebelah barat Kota Wisata Batu, tepatnya di Kecamatan Pujon Kabupaten Malang, Air Terjun Sumber Pitu saat ini sedang ramai menjadi bahan perbincangan. Tak hanya para wisatawan dari Malang maupun Batu yang datang menikmati keindahan alam di tempat ini, namun beberapa diantaranya juga berasal dari berbagai daerah di Jawa Timur.
Air Terjun Sumber Pitu atau lebih sering disebut sebagai ‘coban’ oleh penduduk lokal, dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat selama satu jam dari pusat Kota Malang. Akan tetapi bagi wisatawan yang membawa kendaraan roda empat disarankan untuk parkir di lokasi yang sudah disediakan, dikarenakan medan jalanan menuju pintu masuknya hanya dapat diakses menggunakan kendaraan jeep atau roda 2 saja.
Saat sampai di area pintu masuk maka pengunjung akan diingatkan tentang barang-barang yang berpotensi menghasilkan sampah agar dibuang di tempatnya. Mengingat lokasi air terjun yang berada di ±1.500 meter di atas permukaan laut (dpl) ini masih sangat alami. Jangan kaget apabila untuk menuju lokasi dibutuhkan kesiapan fisik yang cukup kuat. Para pengunjung harus berjalan kaki serta mendaki selama 1 jam dan menempuh jarak sekitar 3km untuk dapat sampai ke lokasi air terjun. Jangan kuatir, karena ada beberapa pos yang dapat digunakan untuk beristirahat sejenak sepanjang track perjalanan.
Setibanya di lokasi, pertama-tama para pengunjung akan disambut oleh pemandangan air terjun pertama (coban siji) yang dianggap sebagai ‘gerbang’ untuk memasuki air terjun utama. Derasnya aliran air yang jatuh dari sela bukit serta beningnya warna air yang belum terkontaminasi memanjakan mata serta mengusir rasa lelah dari pikiran. Setelah tenaga telah pulih kembali, wisatawan dapat melanjutkan perjalanan dengan berjalan di lereng tebing untuk menuju ke air terjun utama, yakni sumber pitu.
Air terjun sumber pitu sendiri merupakan gabungan dari tujuh sumber air yang memancar dari tebing yang rimbun dikelilingi dedaunan. Keindahan pemandangan air terjun sumber pitu sungguh asri dan permai. Tak heran apabila para pecinta travelling dan hiking menjadikan tempat ini sebagai destinasi mereka untuk menghilangkan kepenatan dari rutinitas yang memburu.