
Ceritakan tentang posisi baru kamu…
Saya baru bergabung dengan preopening team The Westin Resort & Spa Ubud, Bali pada tanggal 13 December 2019 sebagai Marketing Communications Manager. Bergabung dengan pre-opening hotel itu lebih dinamis, banyak target yang harus dicapai dengan tenggat waktu yang pendek. Hal itu memacu saya untuk memikirkan solusi terbaik dan lebih kreatif dalam bekerja. Saya sangat menyukai pekerjaan kreatif seperti Marketing, Design, Event Organizer, dll.
Update terkini dari The Westin Resort & Spa Ubud, Bali
Memiliki 120 kamar, Suites dan Villas, The Westin Resort & Spa Ubud, Bali dibuka pada tanggal 29 Desember 2019 dan sudah siap menerima tamu yang ingin menghabiskan waktu senggang mereka di tempat yang tenang dikelilingi oleh alam yang hijau. Resor menyediakan beragam fasilitas seperti beberapa pilihan restoran termasuk Tabia, Tall Tress danThe Lobby Bar, Heavenly Spa by Westin, dan Westin WORKOUT® fitness yang buka 24/7 lengkap dengan TRX dan perlengkapan kebugaran terbaru. Resor kami juga dilengkapi dengan infinity pool yang menghadap ke hutan rimbun dan sungai Wos.
Apakah kamu merayakan Valentine’s Day?
Hahahahaha…. saya lupa kapan terakhir merayakan Valentine’s Day! Saya merayakannya setiap hari dengan keluarga dan teman. Berbagi kasih sayang, kebahagiaan, dan tawa dengan mereka setiap hari. Menjalani hidup positif dan selaras dengan lingkungan. Mungkin itu cara saya merayakan Valentine’s Day.
Tempat favorit untuk berlibur
Saya baru saja mengunjungi India, dan jatuh cinta dengan kota Jaipur. Saya suka mendatangi kota yang kaya budaya seperti Jogja, Toraja, dan Flores. Hampir semua provinsi di Indonesia sudah saya kunjungi, yang belum adalah Papua tapi pasti akan saya kunjungi! Oh ya, saya tidak bisa mengunjungi negara di musim dingin karena gampang masuk angin. Hahahaha….
Restoran favorit di Bali
Warung Babi Guling dimana saja saya suka! hahahaha… Makanan favorite saya masakan Indonesia. Saya suka menu makanan di Tabia karena menyajikan menu Indonesia yang otentik.
Keinginan yang ingin diwujudkan atau dicapai pada tahun ini?
Saya ingin membuat Westin Resort & Spa Ubud, Bali menjadi tempat tujuan para tamu ke Bali yang mencari hotel dengan gaya hidup sehat. Untuk itu saya pun berusaha tahun ini menjalani gaya hidup sehat, dimulai dari memilih menu makanan yang seimbang dan olahraga.