EDEN HOTEL KUTA BALI

“EDEN MEETS PERFECTION”

edenBali menjadi salah satu tujuan wisata favorit Indonesia yang menawarkan keindahan alam tropis dan keunikan budayanya. Kuta merupakan salah satu pusat keramaian di Bali yang memiliki keindahan pantai, pusat perbelanjaan moderen dan tradisional serta berbagai sarana hiburan malam.

Eden 2EDEN Hotel Kuta Bali terletak di tengah gemerlap gaya hidup moderen mancanegara di Kuta. Hotel dengan konsep ‘simply city’ ini berlokasi dekat dengan Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, menawarkan kemudahan akses ke berbagai tempat hiburan di Kuta.

Eden 3Hotel yang terletak di Jalan Kartika Plaza ini memiliki 277 kamar, 2 swimming pools, kid’s club, pool bar, restaurant, lounge deck, mushola, dan fasilitas spa. Untuk kepentingan berbisnis kamu, hotel ini memiliki EDEN MICE; meeting room yang mampu menampung hingga 350 orang dengan menawarkan pelayanan coffee break, lunch dan dinner.

eden 4Selain fasilitas kamar dan hiburan yang lengkap, hotel yang dikelola jaringan TAUZIA ini juga menyediakan jasa rental sepeda buat kamu yang ingin menikmati keindahan pantai Kuta di pagi hari.

Jl. Gn. Payung, Banjar Sawangan, Nusa Dua | Tel. +62 361 734656 | www.shantiresidence.com