Waktu liburan adalah saat dimana semua orang ingin melakukan banyak hal, baik itu berlibur ke suatu tempat, berkumpul bersama keluarga maupun berdiam diri di rumah saja. Namun, kadang sebagian dari kita beranggapan bahwa kita telah menyianyiakan waktu liburan dengan hal-hal yang tidak penting, sehingga waktu liburan kita berlalu begitu saja. Nah, kali ini Citymagz mencoba memberikan referensi kegiatan apa saja yang akan menjadikan waktu liburanmu lebih efektif dan berguna. Yuk simak !
CARILAH PEKERJAAN SAMPINGAN
Taka da salahnya mencari side jobs atau pekerjaan sampingan saat liburan tiba, waktu liburan yang notabene cukup panjang terkadang menjadi satu moment yang dapat dijadikan untuk mencari duit. Banyak pula perusahaan maupun usaha jasa yang membutuhkan tenaga tambahan dalam waktu singkat. Mungkin ini merupakan salah satu cara efektif mengisi waktu liburanmu.
MELAKUKAN RE-DEKORASI HUNIANMU
Waktu liburan juga merupakan moment yang tepat untuk melakukan re-dekorasi hunian kamu. Karena dengan waktu yang cukup lama, kadang kita akan merasa bosan dengan warna cat dinding kamar maupun ruang tamu atau bosan pula dengan tata letak furniture yang ada. Oleh karena itu mumpung liburan telah tiba, lakukan re-dekorasi hunianmu pada saat liburan tiba. Karena akan menjadikan waktu menata ulang hunianmu lebih efektif.
MENGAMBIL KURSUS SINGKAT
Kamu juga dapat mengisi waktu liburanmu dengan mengambil kursus singkat tentang berbagai hal, seperti kursus mengemudi, kursus design maupun kursus menjahit. Selain mengisi waktu liburanmu lebih efektif, kamu juga akan mendapatkan keahlian dan ilmu yang bermanfaat selama liburan. Asyik bukan!
SERVIS KENDARAAN
Setelah setiap hari menemani aktifitasmu, pastilah kendaraan kesayanganmu akan membutuhkan perawatan khusus layaknya kamu sebagai manusia. Nah, mumpung saat moment liburan yang lumayan panjang, kamu dapat memberikan perawatan khusus bagi kendaraanmu mulai dari ganti oli hingga ganti spare part apabila diperlukan. Dan pastinya waktu liburanmu akan lebih berfaedah.
PERAWATAN TUBUH
Selain memberikan perhatian khusus buat kendaraan kesayanganmu yang setiap harinya menemani aktifitasmu, tak ada salahnya pula apabila kita juga melakukan perawatan khusus bagi tubuh kita, baik itu facial maupun massage. Karena saat libur tiba adalah moment dimana kita mencoba me-rilekskan sejenak tubuh dan pikiran kita dari penatnya rutinitas. Dan dengan melakukan perawatan tersebut, kamu pasti akan lebih fresh saat harus kembali beraktifitas saat libur telah usai.
