MARCELLO TAHITOE RILIS NEW ALBUM “ANTISTATIS”

Turut sumbangsih menghadirkan karya lagu terbaik untuk pecinta musik cadas, Marcello Tahitoe menyajikan sesuatu yang berbeda dalam album barunya ”Antistatis”. Sangat kental dengan nuansa grunge, efek distorsi gitar yang serasi dengan alunan beat masih mendominasi, dari seluruh lagunya yang memiliki esensi menganai pemahaman dasar tentang pemikiran hidup. Intrumen yang terdengar juga mengguyurkan irama rock alternative era 90’s. Formula musik yang sederhana, tanpa adanya efek yang rumit, menjadikan kualitas album ini semakin seimbang baik untuk instrumen ataupun lirik lagu yang memiliki presepsi mendalam untuk bervolusi, berimajinasi, maupun berfikir bebas.

@Bober Cafe