“Junjung Spirit Karya Animator Lokal Untuk Bersaing Dalam Industri Film Animasi Internasional”

Rumah produksi Batavia Pictures mempersembahkan sebuah film animasi dengan judul “Riki Rhino”. Film ini menceritakan petualangan seekor Badak Sumatara bernama Riki yang kehilangan culanya, karena diambil si pemburu bernama Mr. Jak. Penonton akan dimanjakan jalan cerita petualangan Riki untuk mencari culanya bersama temannya Beni seekor bebek. Film ini digarap oleh animator lokal, yang menghadirkan kualitas visual terbaik. Beberapa karakter satwa langka seperti Badak Sumatra, Elang Jawa, Bekantan, dan Harimau Sumatra juga tampil dengan aksi heroik dalam film ini.