THE ONE LEGIAN

THE ONE LEGIAN RAIH PENGHARGAAN GUEST REVIEW AWARDS 2019

THE ONE LEGIAN

The ONE Legian Hotel Bali berhasil meraih Guest Review Awards 2019 yang diselenggarakan oleh Agoda.com, salah satu situs pemesanan hotel online terkemuka di Asia. Ini merupakan penghargaan yang terhormat, yang diberikan kepada hotel dan akomodasi mitra Agoda di seluruh dunia sebagai pengakuan atas ulasan pelanggan yang berperingkat tinggi. Guest Review Award 2019 menjadi bukti nyata akan pengalaman luar biasa yang dirasakan para tamu. Prestasi ini juga merupakan hasil dari dedikasi dan semangat tim dalam melayani dan memberikan pengalaman yang tak terlupakan kepada para tamu. Customers Review Award hanya untuk akomodasi yang menggunakan Agoda untuk pemesanan online dan membuat ulasan nyata. Pengulas di Agoda memprioritaskan lokasi sebagai parameter teratas dari lima faktor ulasan, diikuti oleh kebersihan akomodasi, layanan dari staf hotel, nilai uang dan fasilitas