WAROENG PATI

“Rutin Menjaga Citra Rasa Menu Khas Pati, dan Menjunjung Resep Tradisional”

 

Kuliner dari kawasan Pulau Jawa bagian utara memang  memiliki citra rasa yang mengunggah selera, sebagaimana Nasi Gandul, hidangan dari Pati, Jawa Tengah. Nasi Gandul identik dengan kuah yang mengandung rempah, memang menjadi hidangan khas yang selalu dijumpai saat berada di Pati. Namun untuk kalian yang tinggal di Kota Surabaya, jika ingin menikmati hidangan Nasi Gandul, tidak harus melancong ke daerah penghasil kacang terbesar se- Indonesia ini.

Di Kota Surabaya terdapat sebuah resto bernama Waroeng Pati yang menyajikan beragam hidangan khas Pati. Menjunjung santapan lokal khas Jawa, memang menjadi prioritas awal berdirinya resto ini. Beragam respon positif yang diberikan oleh pecinta kuliner, dalam menilai kulaitas Nasi Gandul yang menjadi menu favorit. Penyajian Nasi Gandul juga terbilang sangat unik, piring makan dilapisi daun pisang terlebih dahulu, nasi akan menjadi harum dan gurih, begitu juga potongan daging yang disiram dengan kuah rampah-rampah. Selain nasi Gandul, kamu juga bisa memesan Kotokan Pindang, dengan bahan dasar ikan pindang asli dari Lasem. Adapun Ayam Adipati, dengan taburan pete, daun bawang, lombok dan sambalnya yang bikin lidah bergairah. Sebagai pendamping bersantap, kamu dapat memesan minuman segar Es Cemoe yang merupakan perpaduan santan dan jahe. Nah, jika kamu ingin langsung menyantap hidangan khas Pati, pastikan Waroeng Pati menjadi jujukan tempat kuliner yang dapat memanjakan selera makanmu.

Jl. Mayjen HR. Muhammad No.24, Surabaya

Tel. +6231 990 20 969